Bertobat: Membuka Diri bagi Allah dan Sesama: Renungan Hari Kamis Pekan III Adven, 15 Desember 2022 — JalaPress.com; Bacaan I: Yes. 54:1-10; Injil: Luk. 7:24-30
[postingan number=3 tag= ‘iman-katolik’]
Bertobat adalah jalan untuk menyambut kedatangan Sang Mesias. Ibarat sebuah kemah, itulah diri kita sebagai Gereja. Kita harus membiarkan diri kita terbuka agar mendapat rahmat kasih Allah, dapat masuk ke dalamnya, juga sesama dapat berteduh di dalamnya.
Rahmat kasih Allah yang membawa pertobatan bagi kita harus kita bagikan kepada sesama seperti tali kemah yang panjang; serta harus teguh dalam iman akan Allah seperti patok-patok kemah supaya tidak tergerus oleh arus zaman.
Warta pertobatan juga diserukan oleh Yohanes Pembaptis. Dialah utusan Allah yang mempersiapkan jalan bagi kedatangan Mesias. Warta pertobatan yang ia serukan adalah warta yang relevan dari zaman ke zaman, dari generasi ke generasi. Warta pertobatan telah membuka pintu-pintu kemah hati kita untuk menerima Kristus Sang Mesias karena ‘Dia yang terkecil dalam Kerajaan Surga adalah yang dari segala sesuatu’.
Marilah kita buka kemah hati kita untuk menerima Yesus Kristus Tuhan kita dan menerima sesama dalam kasih-Nya. Semoga doa Keluarga Kudus Nazareth membantu kita. Tuhan memberkati kita semua. Amin.
(P. A. L. Tereng MSF)
Kain – Mu-Sa-Fir


